Asrofi Siap Membedah Diniyah Sekabupaten Brebes

Berita Kota – Bakal Calon Bupati Brebes 2024-2029, Asrofi menyampaikan salah satu program kegiatan yang akan dilakukannya, yakni melakukan bedah diniyah sekabupaten Brebes. Hal ini disampaikan oleh pengusaha sekaligus Ketua Umum Persatuan Sepak Bola Brebes (PERSAB) saat menghadiri kegiatan jamiyah.

Pada Minggu (21/07/2024) di Petunjungan, Bulakamba, Asrofi hadir di rumah salah satu warga jamiyah. Sore itu, sekitar 30 orang warga berkumpul dalam Jamiyah Al Hikmah yang memang rutin diadakan setiap minggu.

Kali ini terasa istimewa dengan kedatangan calon Bupati Brebes 2024-2029. Sesuatu yang belum pernah terjadi sebelumnya disana, bahkan pejabat pemerintah juga tidak pernah terpikirkan oleh para anggota Jamiyah akan hadir disana.

Sosok Asrofi yang memang merakyat, tampak mudah berbaur dengan para anggota Jamiyah. Dengan kesederhanaannya, ia secara lugas memperkenalkan diri dan sekaligus menyampaikan niatnya untuk maju dalam kontestasi Pilkada 27 November nanti.

Dalam sambutannya, Asrofi secara terbuka meminta doa restu dan dukungan dari ibu-ibu Jamiyah Al Hikmah.

“Perkenalkan, saya Asrofi, seorang Nahdliyin yang lahir dari rahim Nahdlatul Ulama (NU) tulen,” ucapnya dengan penuh kebanggaan. “Sebagai warga Brebes, saya merasakan langsung bagaimana kondisi dan kebutuhan masyarakat. Hal itulah yang membuat saya bersemangat dengan tekad yang kuat maju sebagai bakal calon Bupati untuk membangun Brebes menjadi lebih baik lagi dan sejahtera.”sambung Asrofi.

Asrofi berharap, dukungan dan doa restu dari seluruh masyarakat, khususnya dari ibu-ibu Jamiyah Al Hikmah Desa Petunjungan, agar dapat mewujudkan cita-cita untuk membangun Brebes yang lebih baik. Salah satu program yang akan menjadi perhatian dirinya adalah masalah bedah diniyah.

Diniyah, sekolah informal untuk memperdalam agama Islam khususnya. Ini menjadi pilihan masyarakat bagi anak-anak mereka dalam mendapatkan pendidikan agama Islam yang lebih baik. Sayangnya, ditenggarai banyak fasilitas diniyah di kabupaten Brebes ini yang kurang memadai.

Oleh sebab itu, Asrofi berkomitmen bahwa dirinya akan melakukan bedah Diniyah setiap desa satu. Kegiatan ini akan dilakukan setiap bulan hingga menjangkau semua desa di Kabupaten Brebes.

“Mari kita bersama-sama mewujudkan Brebes lebih baik,” ucapnya.

Sementara itu, Dewi (55), Ketua Jamiyah Al Hikmah, menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan acara rutin mingguan yang selalu dilaksanakan. “Kegiatan jamiyah ini rutin dilaksanakan tiap minggu, dan hari ini sangat istimewa karena Pak Asrofi berkenan hadir di kegiatan ini,” ucapnya.

Dewi juga menyampaikan apresiasi terhadap sosok Asrofi. “Kami melihat Asrofi sebagai sosok yang peduli dengan kesejahteraan masyarakat. Seperti yang tadi Beliau sampaikan, Pak Asrofi memiliki program-program peningkatan akses pendidikan dan kesehatan yang kami rasa akan membawa manfaat bagi perempuan dan anak-anak,” ujar Dewi. (Editor Lukman Hqeem)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *