Makan Siang Bersama, Mendekatkan PSI Ke Warga Brebes

Beritakota.id,  Brebes – Partai Solidaritas Indonesia (PSI) terus berupaya mendekatkan diri ke masyarakat khususnya kepada anak-anak muda. Di Brebes sendiri, selama 4 tahun terakhir mereka konsisten membagikan sembako sebagai kegiatan sosialnya. Lewat kepengurusan baru, kali ini mereka menjalankan kegiatan makan siang bersama.

Jumat (16/08/2024), dihalaman depan Kantor Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PSI Brebes, tergelar hidangan makan siang yang disajikan oleh kader-kader PSI. Para pelintas di jalan sekitar kantor yang terletak di kawasan Islamic Centre Brebes dipersilahkan menikmati hidangan makan siang ini. Tak ayal, Anak-anak muda selepas sekolah banyak mengantri selain juga masyarakat umum yang tengah beraktifitas siang itu.

Salah satunya Kholik,  petani dari sekitar tempat itu yang mengaku senang dan bahagia mendapatkan makanan gratis.

“Alhamdulilah saya sangat senang dan bersyukur adanya giat makan gratis, setidaknya saya tidak harus membeli makanan ataupun membawa bekal dari rumah”.

“kebetulan baru pertama ini, pas saya lewat terpampang ada tulisan makan gratis jadi saya mampir,” ujar Joko (35) pelintas dari Tegal yang tengah melewati kawasan Islamic Centre.

Ketua DPD PSI Kabupaten Brebes, Darwanto mengatakan ” Kegiatan makan siang bersama ini dilakukan sebagai bentuk kepedulian sosial kepada masyarakat, sekaligus memperkenalkan PSI kepada masyarakat yang lebih luas”.

“Selain digelar di depan Kantor DPD, kegiatan yang digelar tiap hari Jum’at itu juga dilakukan di kecamatan Wanasari. Kedepannya, setiap Jumat kami akan menggelar kegiatan makan siang bersama ini di dua titik yaitu di kantor DPD PSI dan bergilir di kecamatan lain,” sambungnya.

Pada tiap kegiatan ini sekurang-kurangnya dapat dinikmati oleh 1000 orang. Darwanto berharap pula, lewat kegiatan ini dapat membantu pemenuhan gizi masyarakat.

Secara terpisah, kegiatan makan siang bersama juga dilakukan di Kecamatan Wanasari. Tepatnya di perempatan Desa Sawojajar. Nampak warga antusias menyerbu meja makanan. Meareka mengaku bersyukur mendapatkan sajian makanan gratis dari PSI Brebes.

PSI memang terasa semakin berkibar gaungnya setelah pucuk pimpinan dipegang oleh Kaesang Pangarep. Sejumlah perombakan dilakukan, termasuk menyusun kembali kepengurusan hingga di tingkat daerah. Di Brebes sendiri baru saja melakukan reshuffle dan saat ini mulai membentuk kembali hingga ke cabang-cabang di 17 kecamatan. Rencananya, Kaesang Pangarep akan melantik kepengurusan baru ini secepatnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *