Meriahkan HUT RI Ke-77, BPPKB Banten Cabang Cibinong Gelar Berbagai Lomba

Beritakota.id, Cibinong – Dalam rangka Memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia (RI) yang ke 77 Organisasi Masyarakat (ormas) Badan Potensi Pembinaan Keluarga Besar (BPPKB) Banten Kecamatan Cibinong melaksanakan perlombaan mancing bersama dibilangan Cibinong, Minggu (28/8).

Selain perlombaan mancing dengan piala bergilir, ada juga beberapa perlombaan seperti lomba joget, memasukkan paku ke botol dan lomba gapleh. Dan juga dimeriahkan oleh organ tunggal (OT) yang dipandu langsung oleh MC kawakan yaitu Sulistiyono yang juga anggota BPPKB Banten ranting Pabuaran Mekar. Suasana kemeriahan dan keakraban begitu terlihat.

Dewan Pimpinan Anak Cabang (DPAC) kecamatan Cibinong, Yudi Permana mengatakan kegiatan ini sebagai bentuk rasa cinta terhadap Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) yang telah diperjuangkan oleh para pahlawan Nasional Indonesia. Kegiatan ini juga sebagai ajang silaturrahmi antar anggota BPPKB Banten yang ada di wilayah Kecamatan Cibinong

“Dengan adanya kegiatan memeriahkan HUT RI ke 77 ini agar organisasi BPPKB Banten tahu betul apa yang telah diperjuangkan oleh para pahlawan kemerdekaan, sehingga kita sebagai generasi penerus bisa melanjutkan dan mengisinya dengan hal-hal baik. Kegiatan ini juga diikuti oleh 13 ranting kelurahan dan satu unit”, jelasnya.

Selain itu kata dia, BPPKB Banten harus bisa menunjukkan eksistensinya sebagai organisasi yang bisa bermanfaat bagi seluruh masyarakat, bangsa dan negara. Dengan melakukan berbagai kegiatan sosial, seperti kerjabakti, santunan anak Yatim dan lain sebagainya.

“Saya berharap organisasi BPPKB Banten yang ada di wilayah Cibinong tetap solid, kompak dan tentunya satu komando. Juga Bisa berbaur dan bersinergi baik dengan masyarakat ataupun pemerintah dengan cara mendukung semua program pemerintah,”ujarnya.

Salah satu anggota BPPKB Banten ranting Kelurahan Pabuaran, Yanto merasa senang dengan kegiatan acara ini, pasalnya bisa lebih memupuk rasa persaudaraan antar sesama anggota.

“Alhamdulillah luar biasa, mudah-mudahan organisasi BPPKB Banten khususnya Kecamatan Cibinong bisa lebih solid dan tetap kompak,”pungkasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *