Harga Emas Mencoba Pulih Setelah Jatuh Minggu Lalu

Beritakota.id, Jakarta – Mengawali perdagangan di sesi Asia pada Senin (18/11/2024), harga emas mampu pulih dari penurunan yang terjadi di akhir pekan. Harga emas pada perdagangan di pasar spot naik mendekati $2600 per troy ons, di $2597.

Indikasi kenaikan terlihat sejak awal pembukaan perdagangan yang dibuka lebih tinggi dari penutupan akhir pekan lalu di $2563, pagi ini dibuka pada $2567 di pasar spot.

Dalam sepekan sebelumnya, harga emas tercatat mengalami penurunan terbesarnya sejak masa pandemi di bulan Maret 2020.

Salah satu sentiment pendorong jatuhnya harga adalah pernyataan dari Ketua Fed Jerome Powell. Ia mengatakan bahwa “FED tidak perlu terburu-buru untuk memangkas suku bunga, menunjuk pada kinerja ekonomi AS yang “menonjol”.

Pergeseran ekspektasi pemangkasan suku bunga Fed dan kekuatan dolar AS telah menekan logam mulia.

Pada hari ini, harga emas diperkiraka akan bergerakan dalam kisaran $2560 – $2610, dengen kecenderungan harga adalah naik. (Lukman Hqeem)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *