Beritakota.id, Jakarta – Artis Sandra Dewi mendatangi Kejaksaan Agung RI pada Kamis (4/4/2024) untuk menjalani pemeriksaan terkait kasus korupsi tata niaga timah UIP PT Tbk Timah tahun 2015-2022.
Sandra Dewi memasuki Gedung Jaksa Agung Muda Bidang Pidana Militer pukul 09.25 WIB. Ia didampingi seorang pria dan seorang perempuan.
Memakai celana hitam panjang dan kemeja krem, Sandra memberikan senyuman lebar dan lambaian tangan beberapa kali. “Doain ya,” ucap Sandra Dewi. Beberapa menit kemudian ia mengantri untuk menaiki lift.
Sebelumnya ia sempat memberikan tanda hati dengan jari tangannya. Sebagai informasi, suami Sandra Dewi, Harvey Moeis, telah ditetapkan sebagai tersangka pada Rabu (27/3/2024) lalu. Harvey langsung mengenakan rompi pink dan ditahan pada Rabu malam.
Rumah Harvey dan Sandra yang terletak di daerah Pakubuwono, Jakarta Selatan juga telah digeledah pada Senin (1/4/2024) lalu. Dari penggeledahan, penyidik Kejaksaan Agung RI menyita mobil Rolls Royce dan Mini Cooper.
Respon (1)