AWBM dan Baznas Brebes Bagikan Puluhan Paket Daging Kurban untuk Warga Kurang Mampu

Menyemarakkan semangat berbagi di Hari Raya Iduladha 1446 H, Aliansi Wartawan Brebes Maju (AWBM) bersama Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Brebes menggelar aksi peduli dengan membagikan puluhan paket daging kurban kepada warga kurang mampu di Kelurahan Pasar Batang, khususnya di lingkungan RT. 05/01, Jumat (6/6) (Beritakota.id/Ismail)
Menyemarakkan semangat berbagi di Hari Raya Iduladha 1446 H, Aliansi Wartawan Brebes Maju (AWBM) bersama Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Brebes menggelar aksi peduli dengan membagikan puluhan paket daging kurban kepada warga kurang mampu di Kelurahan Pasar Batang, khususnya di lingkungan RT. 05/01, Jumat (6/6) (Beritakota.id/Ismail)

Beritakota.id, Brebes – Menyemarakkan semangat berbagi di Hari Raya Iduladha 1446 H, Aliansi Wartawan Brebes Maju (AWBM) bersama Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Brebes menggelar aksi peduli dengan membagikan puluhan paket daging kurban kepada warga kurang mampu di Kelurahan Pasar Batang, khususnya di lingkungan RT. 05/01, Jumat (6/6).

Kegiatan ini tidak hanya menjadi wujud kepedulian insan media dan lembaga zakat, tetapi juga upaya untuk menyebarkan kebahagiaan serta meringankan beban masyarakat di momen istimewa ini.

Ketua AWBM, Rusmono (Pale), menegaskan bahwa kolaborasi ini mencerminkan semangat gotong royong antara wartawan dan Baznas dalam membantu masyarakat yang membutuhkan.

“Ini adalah bentuk nyata komitmen kami untuk mendistribusikan manfaat kurban secara merata, terutama di hari raya Iduladha. Kami berharap bantuan ini tidak hanya memenuhi kebutuhan gizi warga, tetapi juga mempererat tali silaturahmi dan menebar kebahagiaan,” ujar Rusmono.

Warga penerima bantuan menyambut baik inisiatif ini dengan penuh syukur. Salah seorang penerima, Ibu Siti (45), mengungkapkan rasa terima kasihnya:

“Alhamdulillah, daging kurban ini sangat membantu kami merayakan Iduladha. Terima kasih kepada AWBM dan Baznas Brebes yang telah memperhatikan warga seperti kami.” tuturnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *