Azmi Asmuni Majid: Brebes Fun Run 5K Wadah Promosi Pariwisata dan UMKM Brebes

Tokoh masyarakat Brebes, Azmi Asmuni Majid (Foto/Ismail Beritakota.id)
Tokoh masyarakat Brebes, Azmi Asmuni Majid (Foto/Ismail Beritakota.id)

Beritakota.id, Brebes – Tokoh masyarakat Brebes, Azmi Asmuni Majid, turut memeriahkan acara ”Brebes Fun Run 5K” yang digelar pada Minggu (16/2). Acara lari santai ini diikuti oleh ratusan peserta dari berbagai kalangan, mulai dari pelajar, mahasiswa, hingga masyarakat umum. Kegiatan ini diselenggarakan dalam rangka memperingati Hari Jadi Kabupaten Brebes ke-347.

Azmi Asmuni Majid mengapresiasi penyelenggaraan acara ini. Ia menyatakan bahwa kegiatan seperti ini tidak hanya menyehatkan, tetapi juga menjadi ajang promosi potensi Brebes, terutama karena diikuti oleh para pelari profesional. “Selain mendorong gaya hidup sehat, Brebes Fun Run 5K juga menjadi sarana untuk mempromosikan keindahan dan potensi Brebes kepada khalayak yang lebih luas,”ujarnya.

Lebih lanjut, Azmi menambahkan bahwa acara ini juga dapat membangkitkan perekonomian warga Brebes, khususnya sektor Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM), pariwisata, serta ekonomi kreatif. “Acara seperti ini membuka peluang bagi UMKM dan pelaku ekonomi kreatif untuk lebih dikenal, sekaligus mendorong pertumbuhan pariwisata di Brebes,”jelasnya.

Ia juga berharap agar acara serupa dapat terus diselenggarakan di masa mendatang dengan skala yang lebih besar dan melibatkan lebih banyak peserta. “Semoga tahun depan acara ini bisa lebih meriah lagi dan menjadi agenda rutin yang dinanti-nanti oleh masyarakat Brebes,”tambahnya.

Rute lari sejauh 5 kilometer dimulai dan berakhir di Stadion Karangbirahi, Brebes. Peserta melewati beberapa titik jalan di Kota Brebes, seperti Jalan Saditan, Sultan Agung, Pertigaan Taman Sunset Pulosari, Jalan Wangan Dalam, dan Jalan Gaman Siswa.

Respon (1)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *