Cakra Cimohong Kalahkan Keboku Di Turnamen Klampok Cup 2

Berita Kota – Turnamen sepak bola Klampok Cup 2 menggelar pertandingan final pada Minggu (14/07/2024). Cakra Cimohong FC Brebes bertemu dengan Keboku FC Kuningan di Lapangan Sepak Bola Klampok, Wanasari Brebes.

Pertandingan final ini berlangsung meriah, ditonton ribuan yang memadati lapangan desa di Jalur Pantura ini. Tidak tanggung-tanggung, Ketua Umum Persatuan Sepak Bola Brebes (PERSAB), Asrofi hadir bersama dengan Manajer Tim Ridhohul Khukam.

Kedua pengusaha dan tokoh politik Brebes ini memang dikenal masyarakat sebagai tokoh yang mendukung dunia sepak bola Brebes dalam beberapa tahun terakhir ini. PERSAB dibawah kepemimpinan mereka mampu unjuk di Liga 2 Nasional.

Tak ayal, kehadiran mereka ini membuat para pemain dari dua kesebelasan ini lebih bersemangat. Muncul harapan bahwa ajang turnamen ini bisa menjadi langkah awal bagi PERSAB dalam mencari bibit-bibit pemain lokal untuk persiapan dalam musim yang akan datang.

Tensi pertandingan tentiu saja bertambah panas. Kedua tim sama-sama ngotot ingin mencapai puncak sebagai juara satu. Performa kedua tim di muntahkan habis-habisan, sehingga pertandingan alot dan sengit.

Pada babak pertama, kedua tim bermain dengan sangat hati-hati dan penuh strategi, namun hingga peluit akhir babak pertama ditiup, tidak ada gol yang tercipta. Skor sementara 0-0 menambah tensi dan antusiasme penonton yang memadati sisi Lapangan pertandingan.

Memasuki babak kedua, intensitas permainan semakin tinggi. Para pemain dari kedua tim saling melancarkan serangan demi serangan, namun pertahanan yang kokoh dari masing-masing tim membuat gol tetap sulit didapat.

Pada menit-menit terakhir pertandingan, Cakra Cimohong FC Tim dibawah asuhan Amrulloh berhasil memecah kebuntuan dengan sebuah gol spektakuler. Gol tersebut menjadi penentu kemenangan bagi Cakra Cimohong FC yang mengakhir perlawanan Keboku FC dengan skor akhir 1-0, sekaligus mengantarkan mereka sebagai juara Klampok Cup 2.

Asrofi menyampaikan apresiasinya terhadap semangat dan kerja keras yang ditunjukkan oleh kedua tim sepanjang turnamen. Sementara itu, Ridhohul Khukam juga memuji kualitas pertandingan yang berlangsung ketat dan fair play.

Menurut Asrofi, “Turnamen Klampok Cup 2 ini tidak hanya menjadi ajang perebutan gelar juara, namun juga sebagai momentum untuk mempererat hubungan dan semangat sportifitas antar klub sepak bola lokal. Saya berharap, dari kejuaraan ini akan muncul bibit-bibit baru yang dapat ditingkatkan pada pertandingan-pertandingan professional lainnnya”.

“Secara khusus, saya mengapresiasi penyelenggara Turnamen Klampok Cup 2 ini. Kesediaan mereka menggelar turnamen ini adalah sebuah kerja keras yang layak diapresiasi dan didukung. Kedepannya, saya berharap turnamen-turnamen seperti ini sering atau banyak dilakukan. Banyak aspek positif yang bisa didapatkan dari gelaran turnamen seperti ini” jelas Asrofi.

Sementara itu, Ridhohul Khukam, pengusaha tambang asal Bulakamba ini melihat bahwa turnamen seperti ini dapat dikembangkan lebih lanjut. “Bergulirnya turnamen seperti ini, perlu terus dilakukan agar menjadi wadah bagi para atlit untuk dapat meningkatkan prestasi mereka. Jika hanya berlatih tanpa adanya sebuah kompetisi, tentu bisa membuat pengembangan Sepak Bola menjadi stagnan. Oleh sebab itu, turnamen seperti ini harus didukung dan terus dilakukan”, pungkasnya. (Editor Lukman Hqeem)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *