Gandeng Westcon, Akamai Perluas Solusi Keamanan Enterprise di Indonesia

Akamai Technologies, Inc, perusahaan keamanan siber dan cloud secara resmi mengumumkan kolaborasi strategis dengan Westcon Solutions (Westcon) sebagai distributor untuk memperluas keamanan enterprise Akamai di Indonesia. (Beritakota.id/Fadli)
Akamai Technologies, Inc, perusahaan keamanan siber dan cloud secara resmi mengumumkan kolaborasi strategis dengan Westcon Solutions (Westcon) sebagai distributor untuk memperluas keamanan enterprise Akamai di Indonesia. (Beritakota.id/Fadli)

Beritakota.id, Jakarta – Akamai Technologies, Inc, perusahaan keamanan siber dan cloud secara resmi mengumumkan kolaborasi strategis dengan Westcon Solutions (Westcon) sebagai distributor untuk memperluas keamanan enterprise Akamai di Indonesia.

Dengan memanfaatkan kehadiran Akamai yang lama di Indonesia dan kegiatan operasional Westcon Group sejak tahun 2011, kolaborasi dengan Westcon melibatkan penjualan, layanan, dan dukungan dari berbagai solusi Akamai, dengan fokus pada API Security dan Guardicore untuk semua sektor pasar, termasuk sektor Pemerintah, FSI, Manufaktur, Ritel dan Industri. Solusi ini memperkuat perlindungan granular, melindungi data inti, melindungi data sensitif dari akses yang tidak sah, meningkatkan kinerja aplikasi, dan memungkinkan respons yang cepat terhadap ancaman siber.

banner 336x280

“Kami sangat senang dengan kolaborasi yang terjalin dengan Akamai karena hal ini meningkatkan kemampuan kami dalam mengatasi masalah keamanan yang semakin canggih seperti yang dihadapi oleh para pelanggan kami. Sebagai pemimpin dalam keamanan jaringan, Akamai menawarkan solusi keamanan jaringan yang lengkap dan wawasan industri yang mendalam yang akan memberikan keamanan yang komprehensif dan dapat diandalkan bagi perusahaan-perusahaan di Indonesia untuk membantu mereka dalam perjalanan transformasi digital,” ujar Ivan Agus, Country Manager, Westcon Solutions.

Baca Juga: National Cybersecurity Connect 2025 Dorong Pertumbuhan Industri Keamanan Siber di Indonesia

Seiring dengan transformasi digital di Indonesia yang terus melaju pesat, ditandai dengan meningkatnya adopsi cloud computing, big data, dan AI, berbagai perusaan lokal menghadapi ancaman keamanan siber yang semakin canggih. Laporan Akamai State of the Internet 2024 mengungkapkan bahwa Indonesia menempati peringkat kedua sebagai wilayah yang paling banyak ditargetkan di Asia Pasifik dan Jepang untuk serangan web, dengan API sebagai fokus utama. Baru-baru ini, Kementerian Komunikasi dan Digital (KOMDIGI) juga memperingatkan tentang maraknya ancaman berbasis AI di Indonesia, seperti foto dan video yang dipalsukan, yang saat ini sudah jauh lebih canggih.

“Sebagai distributor resmi Akamai di Indonesia, Westcon menghadirkan solusi keamanan terdepan bagi perusahaan-perusahaan di Indonesia. Dengan kombinasi teknologi mutakhir dari Akamai dan basis pelanggan Westcon yang luas serta pemahaman yang mendalam mengenai pasar lokal, kami yakin dapat memberikan solusi keamanan yang sesuai dan efektif yang dapat memberdayakan perusahaan-perusahaan di Indonesia dalam menghadapi lanskap ancaman yang terus berubah serta mempercepat transformasi digital mereka,” ujar Gordon Woo, Regional Sales Manager, Asia Tenggara, Akamai Technologies.

banner 728x90
Exit mobile version