Megawati Sebut Pelaku Kecurangan TSM dalam Pilkada Sebagai Pengecut

Ketua Umum PDI Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri
Ketua Umum PDI Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri

Beritakota.id, Jakarta – Ketua Umum PDI Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarno Putri meminta kepada para petinggi pemerintahan untuk berhenti melakukan kecurangan secara terstruktur, sistematis dan massif (TSM) dalam kontestasi pilkada serentak .

“Saya orang yang merdeka. Jangan coba-coba ya kalian mencari, mau menjadikan saya target, saya lawan! Enak aja emangnya siapa gue,” katanya saat berpidato dalam pengumuman calon Kepala Daerah yang diusung PDIP di gelombang III di Kantor DPP PDIP, Jalan Diponegoro, Menteng, Jakarta, Senin (26/8/2024).

Lebih lanjut, dia menyinggung bahwa oknum-oknum yang bertindak curang merupakan contoh dari orang yang pengecut dan tidak memiliki karakter serta tidak menerima praktik-praktik pemilu berjalan tanpa kecurangan.

“Orang yang tega melakukan TSM itu orang pengecut tahu enggak? Tulis tuh gede-gede, tidak punya karakter. Ya pengecut dong kok bangsanya sendiri kok dibegitukan, ya saya enggak terima dong,” tegasnya.

Tak hanya itu, Presiden ke-5 RI ini kembali menekankan bahwa praktik kecurangan pemilu sangat berbahaya.

Termasuk apabila hukum di Indonesia melupakan etika, moral dan hati nurani. Selain itu, dia juga menganggap pemimpin negara sudah lupa diri karena seharusnya menerapkan sikap kenegarawanan.

“Sekiranya seluruh pemimpin menempatkan sikap kenegarawanan, berbagai krisis konstitusional dan kecurangan TSM itu terstruktur, sistematis dan masif tidak perlu terjadi,” tukasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *