Pesan Prabowo ke Jokowi: Kalau Bapak Dicubit Seluruh Partai Gerindra Merasakannya

Ketua Umum Partai Gerindra sekaligus Presiden Terpilih Prabowo Subianto (Istimewa)
Ketua Umum Partai Gerindra sekaligus Presiden Terpilih Prabowo Subianto (Istimewa)

Beritakota.id, Jakarta – Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto menyampaikan rasa terima kasihnya kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi) selama memimpin Indonesia. Atas jasa dan kerja keras Presiden Jokowi selama 10 tahun untuk mengantar Indonesia menjadi negara yang disegani dunia.

Prabowo yang juga Presiden terpilih meminta Presiden Joko Widodo tak usah khawatir karena kader Gerindra bersamanya.

Hal itu diutarakan oleh Prabowo saat menyampaikan pidato politiknya di Apel Kader Gerindra di Senayan, Jakarta, Sabtu Malam, 31 Agustus 2024.

“Kalau Bapak dicubit yang merasakan seluruh Partai Gerakan Indonesia Raya,” tegas Prabowo.

Prabowo menegaskan bahwa kader Gerindra memiliki jati diri petarung dan pembela kebenaran.

“Kita adalah petarung, kita adalah pendekar, kita ingin baik tapi jangan salah hitung. Kita akan membela kebenaran, membela keadilan, membela kejujuran,” tegasnya.

Atas dasar itu, Prabowo menegaskan bahwa pihaknya selalu berdiri di belakang Jokowi.

“Terima kasih Pak Jokowi, kami di belakang Bapak,” pungkansya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *