IWAPI Perkuat Peran Perempuan Pengusaha di Era Digitalisasi

IWAPI Perkuat Peran Perempuan Pengusaha di Era Digitalisasi
IWAPI Perkuat Peran Perempuan Pengusaha di Era Digitalisasi

Beritakota.id, Jakarta – Dewan Pimpinan Cabang Ikatan Wanita Pengusaha Indonesia (DPC IWAPI) Kota Administrasi Jakarta Timur sukses menggelar Musyawarah Cabang (Muscab) ke II pada Jumat, 30 Agustus 2024, di Vasaka Hotel Jakarta, yang dikelola oleh Dafam.

Mengusung tema “Meningkatkan Nilai-Nilai Bagi Perempuan Pengusaha yang Produktif dan Kreatif di Era Digitalisasi,” acara ini menjadi momentum penting bagi para perempuan pengusaha untuk memperkuat peran dan kontribusinya dalam dunia bisnis yang semakin berkembang di era digital.

Ketua DPC IWAPI Kota Administrasi Jakarta Timur, Ibu Hj. Isye Faizah, mengungkapkan rasa syukur dan terima kasihnya kepada seluruh anggota atas dukungan yang diberikan selama 10 tahun masa kepemimpinannya.

“Saya merasa sangat terhormat dan bersyukur atas dukungan yang luar biasa dari para anggota selama satu dekade ini. Semoga IWAPI terus menjadi wadah yang bermanfaat bagi perempuan pengusaha untuk berkembang dan berkontribusi lebih besar bagi masyarakat,” ujarnya dalam sambutannya.

Baca juga: IWAPI DPC Jakarta Timur Gelar Seminar Ngobrol Santai Seputar Investasi

Acara ini juga dihadiri oleh Ketua Umum DPD IWAPI DKI Jakarta, Ibu Endah K. Ansoroeddin, yang memberikan sambutan hangat dan mendorong seluruh anggota untuk terus membesarkan IWAPI serta merekrut anggota-anggota baru yang potensial.

“IWAPI harus terus berkembang dan memperluas jangkauan agar semakin banyak perempuan pengusaha yang dapat bergabung dan merasakan manfaat dari organisasi ini,” tegasnya.

Muscab yang dipimpin oleh Ibu R. Santi Sufemi berhasil menghasilkan beberapa keputusan penting, salah satunya adalah diterimanya laporan pertanggung jawaban Ibu Hj. Isye Faizah selaku Ketua Umum DPC IWAPI Jakarta Timur untuk tahun 2024. Selain itu, dalam musyawarah ini, Novida Anggraini, S.Sos., M.Si., terpilih sebagai Ketua Umum yang baru.

Ia diharapkan dapat membawa IWAPI Jakarta Timur semakin maju dengan memperkuat kemampuan perempuan dalam mengakses berbagai peluang usaha dan meningkatkan kemampuan mereka dalam mengelola bisnis.

“Visi dan misi ke depan adalah menjadikan DPC IWAPI Jakarta Timur sebagai sentra informasi bagi para pelaku UMKM dan sebagai tempat kolaborasi berbagai bidang usaha perempuan. Dengan demikian, IWAPI dapat terus berkontribusi dalam pemberdayaan perempuan dan pengembangan ekonomi daerah,” ujar Ibu Novida dalam pidato kemenangannya.

Acara ini mendapat dukungan dari berbagai pihak, termasuk Ketua dan perwakilan dari Kadin Jakarta Timur, DPD IWAPI DKI Jakarta, DPP IWAPI, serta Walikota Jakarta Timur. Kehadiran mereka menunjukkan komitmen bersama dalam mendukung kemajuan perempuan pengusaha di wilayah Jakarta Timur.

Tak hanya itu, acara ini juga didukung oleh beberapa sponsor, seperti Wardah, Deltamas RS. Premier Jatinegara, Herborist, Nuface, dan Whizpoins Simatupang, yang memiliki visi dan misi serupa dalam berkarya demi kemajuan bangsa. Dukungan ini memperlihatkan sinergi yang kuat antara dunia usaha dan organisasi IWAPI dalam memajukan peran perempuan di Indonesia.

Dengan hasil Muscab ini, diharapkan DPC IWAPI Kota Administrasi Jakarta Timur dapat terus menjadi organisasi yang solid dan inovatif dalam memberdayakan perempuan pengusaha, serta menciptakan peluang-peluang baru yang bermanfaat bagi kemajuan ekonomi dan sosial masyarakat.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *