Ragam  

MDS Gelar Pelatihan Umroh dan Haji Ala Ahlusunah Wal Jamaah

Majlis Dzikir Sadziliyah ( MDS ) pimpinan syaikhona Wafi Maimoen Zubair mengadakan pelatihan penyiar baitullah
Majlis Dzikir Sadziliyah ( MDS ) pimpinan syaikhona Wafi Maimoen Zubair mengadakan pelatihan penyiar baitullah

Beritakota.id, Kendal – Majlis Dzikir Sadziliyah ( MDS ) pimpinan syaikhona Wafi Maimoen Zubair mengadakan pelatihan penyiar baitullah di kabupaten Kendal, Rabu (24/01/2024) di resto Walet Coffee, Jl. Raya Gemuh – Weleri.

Gus Ibrahim Wasil dalam sambutannya menyampaikan bahwa pelayanan perjalanan ibadah umroh dan haji adalah suatu hal yang sangat penting dan harus dengan pembimbing yang paham akan fiqih, sehingga dalam prosesi ibadah menjadi nyaman dan sempurna serta memenuhi syarat sunah, wajib dan rukunnya ala thoriqoti Ahlu sunah wal jamaah.

“Menurut kami pelayanan biro travel umroh dan haji selama ini menjadi sesuatu yang kurang sakral kalo hanya berorientasi pada profit,” ujarnya.

Maka dari itu MDS umroh dan haji kini terjun langsung ikut berpartisipasi dalam pelayanan ibadah umroh dan haji dengan bekerja sama dengan PT. Arhas bugis, tambah Gus Brahim.

Baca juga: Majlis Kehormatan Organisasi GPK Silaturahmi ke Gus Wafi MZ

MDS umroh dan haji merupakan sebuah jam,iyah pimpinan Gus Wafi Maimoen yang khusus di kelola oleh Gus Ibrahim Wasil yang merupakan sebuah wadah usaha untuk memudahkan para jamaah ketika akan melaksanakan ibadah umroh dan haji.

Dengan pelatihan ini kami berharap mds punya perwakilan agen di setiap kabupaten dan kecamatan se-Jawa Tengah, tutup Gus Brahim.

Pelatihan kali ini dilaksanakan di kabupaten Kendal dengan peserta perwakilan dari 20 kecamatan se kabupaten Kendal dengan diikuti oleh 50 peserta.

Menurut Subur Riyadi selaku perwakilan kabupaten Kendal menyambut baik dengan adanya pelatihan ini agen perkecamatan menjadi lebih paham dan semangat ketika melayani para calon jamaah umroh maupun haji.

Pelatihan ini sangat bermanfaat bagi kami yang di daerah, karena dengan pelatihan ini manajemen MDS menjadi lebih rapi dan profesional, tutup subur Riyadi.

Respon (1)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *