Beritakota.id, Yogyakarta – Sheraton Mustika Yogyakarta Resort & Spa dengan bangga mempersembahkan kolaborasi unik dengan The Hermitage, a Tribute Portfolio Hotel, Jakarta dalam perjalanannya di Nusantara Culinary Roadshow. Sheraton Mustika Yogyakarta menghadirkan Executive Chef Ferdian Tobing khusus pada tanggal 24 September 2022 tepatnya hari rabu pukul 18:30 di Suko Wine Lounge lantai 7 Sheraton Mustika Yogkarta. Para tamu dapat dengan mewah menikmati hidangan nusantara ala Chef Tobing yang telah dimodifikasi dalam format fine dining.
Merasakan kuliner nusantara dengan cara yang berbeda, set-menu fine dining ini dapat dinikmati dengan harga Rp 388.000,- nett per orangnya termasuk segelas wine. Dengan harga tersebut, tamu dapat menikmati menu masakan kecintaan nusantara yaitu:
Amouche Bouche; Kecombrang Goyang, Pecel surprise
– UDANG SAOS PADANG; scramble, corn
– MIE AYAM JAMUR; black truffle, soy chicken, lemongrass foam
– MANGUT; smoked fish, megono, coconut
– WAGWAG GUNG; wagyu dendeng age, nasi jagung, kangkung
– KUE KIPO; ‘enten-enten’, glutinuous, mango creami
Chef Tobing memiliki pengalaman lebih dari 24 tahun di industri kuliner, bekerja dengan hotel bintang lima dan grup F&B terkemuka di Asia Tenggara. Chef Tobing telah terlibat dengan proyek rebranding untuk restoran dan merupakan bagian dari tim pra-pembukaan sebuah hotel mewah di Jakarta. Selama bertahun-tahun, ia menjadi lebih bersemangat dengan hidangan kontemporer tradisional yang menggunakan bahan-bahan lokal dan teknik modern.
Chef Tobing dan timnya telah memilih berbagai hidangan warisan Indonesia dan akan menyiapkannya menggunakan teknik modern dan menyajikannya dengan cara yang menarik. “Kami ingin memberikan perspektif baru kali ini kepada pelanggan Sheraton Mustika Yogyakarta Resort & Spa tentang bagaimana menikmati hidangan Indonesia dengan cara yang modern dan canggih,” kata Ferdian Tobing, Executive Chef The Hermitage Jakarta.
Respon (1)