Jokowi Kenakan Baju Adat Betawi dan Iriana Berkebaya Hadiri Sidang Tahunan MPR 2024

Presiden Joko Widodo mengenakan baju adat Betawi di sidang tahunan MPR, Jumat (16/8/2024) di gedung Parlemen, Senayan, Jakarta. (Foto: tangkapan layar Youtube TV Parlemen)
Presiden Joko Widodo mengenakan baju adat Betawi di sidang tahunan MPR, Jumat (16/8/2024) di gedung Parlemen, Senayan, Jakarta. (Foto: tangkapan layar Youtube TV Parlemen)

Beritakota.id, Jakarta – Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyampaikan pidato kenegaraan terakhir dalam sidang tahunan MPR RI bersama DPR RI dan DPD RI, Jumat 16 Agustus 2024. Pada kesempatan tersebut Jokowi mengenakan baju adat istiadat Betawi berwarna hitam dengan peci hitam. Sementara itu, Ibu Negara Iriana Jokowi memakai kebaya panjang warna broken white yang dipadukan dengan kain warna senada sebagai bawahan.

Dalam agenda ini Jokowi, mengenakan pakaian adat khas Betawi atau baju Demang. Melansir dari situs Dinas Kebudayaan Jakarta, Baju Demang merupakan busana tradisional Betawi yang memiliki nilai sejarah dan budaya yang tinggi.   Baju adat ini sering dikenakan dalam acara-acara resmi, seperti pernikahan, pertemuan budaya, dan rapat yang bernuansa Betawi.

Baca juga: Pengamat Minta Jokowi Jangan Buru-buru Terbitkan Keppres Pemindahan Ibu Kota

Dahulu, baju Demang merupakan kekuasaan dan kewibawaan dalam budaya Betawi, pakaian ini hanya boleh dikenakan oleh para demang dan bangsawan. Asal-usul dan sejarah Kata “Demang” berasal dari bahasa Sanskerta yang berarti “jas” di masa kolonial Belanda, demang merupakan sebutan bagi pejabat pemerintahan yang bekerja sebagai pengumpul pajak.

Mereka memiliki wewenang untuk menghukum siapapun yang menolak membayar pajak, hingga menyita harta benda. Pengaruh Belanda juga terlihat dalam desain baju Adat Betawi ini, yaitu pakaian ini biasanya berwarna hitam, dengan celana hitam dan sarung bermotif Betawi yang dililitkan di pinggang.

Tidak hanya itu, para pria Betawi juga mengenakan aksesoris seperti senjata badik yang disematkan di pinggang dan jam rantai berwarna emas.

Penulis: Fadli

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *